AIDS
Acquired
Immunodeficiency Syndrome atau Acquired Immune Deficiency Syndrome (disingkat AIDS) adalah sekumpulan gejala dan infeksi yang timbul karena
rusaknya sistem kekebalan tubuh
manusia akibat infeksi virus HIV
atau infeksi virus-virus lain yang mirip yang menyerang spesies lainnya. Virusnya
sendiri bernama Human
Immunodeficiency Virus (atau
disingkat HIV)
yaitu virus yang memperlemah kekebalan pada tubuh manusia. Berbagai gejala AIDS umumnya tidak akan
terjadi pada orang-orang yang memiliki sistem kekebalan tubuh yang baik.
Orang yang terkena virus ini akan menjadi rentan terhadap infeksi oportunistik ataupun mudah terkena tumor.
Meskipun penanganan yang telah ada dapat memperlambat laju perkembangan virus,
namun penyakit ini belum benar-benar bisa disembuhkan. Selain dari pertukaran penggunaan jarum suntik penularan
penyakit AIDS ini dapat menular melalui hubungan langsung melalui darah atau
cairan tubuh dari seseorang yang terinfeksi virus HIV AIDS. Menurut penelitian
proses dari pada saat terinfeksi HIV hingga menjadi penyakit AIDS memakan waktu
yang cukup lama. Menurut bahasa kesehatan fase ini disebut masa inkubasi, yang
berlangsung antara 5 atau bahkan 10 tahun lamanya.
Penyebab
penyakit HIV Aids disebabkan oleh perilaku hidup menyimpang diantara lain
kebiasaan menggunakan jarum suntik akibat ketergantungan narkoba atau napza dan
berganti-ganti pasangan seksual tanpa pengaman. Pengidap yang terinfeksi
HIV memang pada awalnya tidak menunjukkan tanda-tanda pada saat mereka mulai
terinfeksi. Selama masa inkubasi tersebut, pengidap tidak menyadari bahwa
dirinya telah terinfeksi virus HIV. Tidak dapat dipungkiri virus menular ke orang
lain tanpa disadari. Setelah
gejala AIDS mulai terlihat, penderita AIDS mulai menunjukan perubahan dalam
dirinya.Gejala penyakit AIDS antara
lain kehilangan berat badan secara drastis, Pembengkakan pada limpa, diare,
berkeringat di malam hari (pneumonia), mudah lelah. Akibatnya penderita penyakit AIDS
akan sangat mudah dan rentan terkena infeksi penyakit lain yang dapat mengancam
hidup mereka karena virus HIV ini menyerang pada sistem kekebalan tubuh si
penderita.
Keterangan :
Menggunakan Metode Definisi pada paragraf 1 dan Metode Sebab-Akibat pada paragraf
2
Tidak ada komentar:
Posting Komentar